“Ragam Peristiwa Dies Natalis UGM”, Pameran Kearsipan di Penghujung Tahun 2023

Perpustakaan dan Arsip UGM telah menggelar pameran arsip dengan tema “Ragam Peristiwa Dies Natalis UGM” pada tanggal 8-30 Desember 2023 di Teras Arsip UGM Lantai 3. Pameran diselenggarakan dalam rangka menyambut Dies Natalis ke-74 Universitas Gadjah Mada.

Berbagai khazanah arsip Ragam Peristiwa Dies Natalis UGM yang dipamerkan antara lain laporan tahunan rektor, pidato ilmiah dies natalis, upacara dies natalis, kesenian dan olahraga, warisan budaya dan bakti sosial, dan berbagai artikel dies natalis.

Pameran ini telah dikunjungi oleh Prof. Dr. dr. Sutaryo, Sp.AK, salah satu tokoh besar UGM. Selain berkunjung, beliau juga menyampaikan beberapa insight baru terkait dengan sejarah UGM dan peran penting arsip di dalamnya.

Sekretaris Universitas, Dr. Andi Sandi Antonius Tabusassa Tonralipu, S.H., LL.M., selaku Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Utama UGM, juga berkesempatan berkunjung ke pameran dalam rangkaian acara Visitasi Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik. Komisioner Komisi Informasi Pusat RI, Syawaludin, M.H., juga merasa terkesan dengan adanya pameran dan diorama arsip. Beliau menyampaikan bahwa beliau merasa dibawa ke tahun 1949 dan rasanya luar biasa.

Pameran ini merupakan momentum nostalgia bagi sivitas akademika UGM tentang ragam peristiwa dies natalis dari tahun ke tahun.

“Luar biasa, rasanya senang sekali bisa melihat bagaimana UGM dari tahun ke tahun merayakan dies natalis dan kegiatan lainnya”, tulis Dinda di buku tamu.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.