Dalam rangka memberi wawasan dan pengetahuan tentang pengelolaan arsip di lembaga lain, Biro Umum Kementerian Perindustrian pada tanggal 5 Juli 2019 melakukan benchmarking di Arsip UGM. Kegiatan kunjungan ke Arsip UGM ini diikuti oleh 56 orang peserta yang berasal dari berbagai lembaga yang ada di bawah Kementerian Perindustrian. Tujuan dari kunjungan ini agar para peserta dapat melihat secara langsung bagaimana pengelolaan arsip di perguruan tinggi yang lembaga kearsipannya sudah berdiri jauh sebelum keluarnya Undang-Undang No.43 Tahun 2009 tentang Kearsipan, sebab Arsip UGM telah berdiri sejak 11 September 2004. Adapun lingkup dari kunjungan ini meliputi bagaimana pengelolaan arsip aktif dan arsip elektronik, pengelolaan arsip inaktif dan media baru, bagaimana menyusutkan arsip, peran sumberdaya kearsipan di Kantor Arsip dan peran Kantor Arsip didalam penyajian informasi agar cepat dan akurat.
Studi banding ini dipimpin oleh Ibu Rufiena Indrastuti selaku Kepala Bagian Kearsipan dan Administrasi Biro Umum Kementerian Perindustrian dan diterima oleh Kepala Arsip UGM Ibu Dra. Tristiana Chandra Dewi, S.I.P.,M.Si, Kepala Bidang Informasi dan Pengembangan Sistem Kearsipan Bapak Drs. Supriyanto M.P.A dan Kepala Bidang Inovasi, Pelestarian dan Konservasi Arsip Ibu Dra. Eny Kusumindarti Wahyuningrum.
[srizonfbalbum id=5]