Tanggal 11 September 2014 Arsip UGM genap berusia 10 tahun. Pada hari Kamis 11 September 2014 bertempat di Ruang Seminar Lantai 2 Gedung Perpustakaan UGM diselenggarakan peringatan Lustrum II Arsip UGM. Peringatan Lustrum dihadiri oleh Sekretaris Eksekutif UGM, Sekretaris Direktorat SDM UGM, Kepala Kantor Administrasi Fakultas di lingkungan UGM, Kepala lembaga kearsipan daerah se DIY, Ketua Prodi Kearsipan SV UGM, Anggota Forum Masyarakat Kearsipan Yogyakarta, Arsiparis dan Pengelola Arsip UGM.
Untuk memeriahkan Lustrum II Arsip UGM dipersembahkan berbagai rangkaian kegiatan yaitu :
- Pengabdian Kearsipan dengan menggelar Pameran Kearsipan tanggal 12 – 14 September bertema “Pengerahan Tenaga Mahasiswa Tahun 50-an” bertempat di Museum Pendidikan Indonesia bekerja sama dengan Kelas Inspirasi Yogyakarta
- Talkshow Kearsipan bertema “Arsip sebagai Media Pendidikan Karakter” diselenggerakan dengan diskusi dan pemutaran film PTM pada hari Jum’at 12 September 2014
- Lunching dan Bedah Buku karya keluarga Arsip UGM yang berjudul “Teori, Praktik Kearsipan, dan Serpihan Sejarah UGM”
- Bimbingan Teknis Kearsipan Internal UGM 25 September 2014
- Bimbingan Teknis Kearsipan Eksternal bertema “Penilaian dan Penyusutan Arsip” 18 – 19 November 2014.
Dalam Peringatan Lustrum hari Kamis tersebut sekaligus diperingati Dies I Forum Kearsipan UGM (Forsipagama). Forsipagama merupakan organisasi yang mewadahi para pegiat kearsipan di lingkungan UGM yang pendiriannya diinisiasi oleh Arsip UGM. (Musliichah)