Arsiparis dan Pengelola Arsip UGM Studi Banding Kearsipan

 

Tuntutan profesionalisme dalam bidang kearsipan sangat penting terlebih dalam menyelenggarakan kearsipan di lingkungan perguruan tinggi dengan sasaran pengguna yang sangat beragam dan tingkat pendidikan yang tinggi. SDM kearsipan baik arsiparis maupun pengelola arsip harus selalu meningkatkan kompetensi dalam rangka membangun profesionalitas.

Salah satu upaya yang dilakukan oleh Arsip UGM dalam rangka meningkatkan kompetensi untuk membangun profesionalisme SDM kearsipan UGM adalah dengan mengajak arsiparis dan pengelola arsip di lingkungan UGM studi banding kearsipan. Studi banding kearsipan yang diikuti oleh arsiparis dan pengelola arsip di lingkungan UGM dengan didampingi oleh Kepala Arsip UGM dan Kepala Bidang Informasi dan Pengembangan Sistem Kearsipan UGM dilaksanakan pada tanggal 29 – 30 September 2016.

Ada tiga organisasi kearsipan yang menjadi tujuan studi banding yaitu Badan Perpustakaan dan Arsip Propinsi DKI Jakarta, Sekretariat Jenderal DPR RI, dan Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI). Studi banding dengan mengunjungi lembaga kearsipan tingkat nasional, lembaga kearsipan tingkat propinsi, dan unit kearsipan ini diharapkan dapat   menambah pengetahuan dan wawasan SDM kearsipan UGM di bidang tata kelola kearsipan.